Arti Lagu Borero
Arti Lagu Borero ( Makna Lagu Borero ) atau terjemahan lagu Borero yang dibahas pada halaman ini.
Lagu Borero adalah lagu daerah Maluku, pencipta lagu ini tidak diketahui/belum diketahui. Kelak jika saya mengetahuinya akan saya tambahkan di sini. Lagu Borero tidak seperti lagu dari Maluku lainnya yang terkenal. Lagu ini agak kurang terkenal di tingkat nasional namun ini merupakan lagu yang bagus. Saya tahu lagu ini dari youtube.
Silakan lihat lirik dan terjemahannya di bawah ini, Jika ada salah ejaan mohon dimaklumi.
Judul lagu : Borero
Pencipta : Anonim
Lagu Daerah : Maluku
Borero
Ora talu kiyema dorari suba
Bulan di balik awan, tanganku berhadap sembah
Borero kira mote karema linga
Suatu pesan hilang mengikuti jalannya angin
Bao gosa sonyinga ma bicara
Arus dan gelombang telah membawa ingatan nasehat
Ora talu wosa lupa badan fira
Bulan di balik awan, membuatku lupa pada kekasih
Borero to sinyinga ima fira
Pesanan itu membuat aku teringat kekasih
Kiye gulu gosa badan ma singsara
Gunung nan jauh membuat badan sengsara
Gate ifa la to sone bato
Kalau begini lebih baik aku mati saja
Biar to sone to sonyinga borero
Biar aku mati namun tetap mengingat pesan-pesan itu
Lagu Borero menceritakan tentang pesan yang penting. Lagu ini begitu puitis sehingga sulit diartikan secara lengkap. Terjemahan di atas hanya terjemahan bebas namun sudah cukup untuk mengetahui maksud dari lagu ini.
Jika anda ingin melihat notasi angka lagu tersebut, silakan klik Not Angka Lagu Borero.Semoga postingan ini bermanfaat.