Not Angka Balonku
Not angka lagu Balonku dilengkapi chords/ akor. Selain itu ada video notasi balok untuk mendengar melodi lagu tersebut.
Lagu Balonku merupakan salah satu lagu yang kontroversial dalam hal pencipta lagu. Jika anda membuka youtube kemudian mencari pencipta lagu ini maka sedikitnya anda akan menemukan 2 pencipta lagu yakni Adikarso dan yang lainnya AT Mahmud.
Jika anda mencari pencipta lagu menggunakan google browser paling sedikit anda akan menemukan 2 pencipta lagu, pertama AT Mahmud dan kedua Pak Kasur.
Saya baru menemukan 3 pencipta lagu untuk lagu Balonku, mungkin ada juga yang mencantumkan nama pencipta selain dari 3 pencipta tersebut di atas.
Selain nama pencipta ternyata lirik lagu Balonku juga dulu keliru.
Lirik Lagu Balonku umumnya dinyanyikan seperti ini,
Balonku ada lima, rupa-rupa warnanya
Merah, kuning, kelabu, merah muda dan biru.
Meletus balon hijau dor, hatiku sangat kacau
Balonku tinggal empat kupegang erat-erat.
Dulu seringkali dinyanyikan seperti di atas, ternyata ada yang keliru yakni dalam hal warna. Semuanya memiliki 5 warna namun yang meletus warna hijau, di antara 5 warna itu tidak ada warna hijau. Lagu yang betulnya seperti di bawah ini.
Klik gambarnya untuk memperbesar.
Bagi anak sekolah yang ingin notasi angka di atas yang gambarnya lebih bagus, silakan minta lewat formulir kontak. Nanti akan dikirim melalui email secepatnya.
Jika ingin tahu suara notasi di atas, silakan putar video di bawah ini.
Di dalam video, lagu ini menggunakan tanda pengulangan, tujuannya agar anda tidak harus meng-klik lagi jika ingin mendengarkan 2 kali. Makin sering mendengar makin mudah hapal.
Semoga anda menyukai lagu ini.